Di bulan September 2020 ini, untuk pertama kalinya lagu saya tayang di Spotify dan beberapa aplikasi musik digital lainnya seperti iTunes, Apple Music, Deezer, Youtube Music, dan Shazam.

Lagu bisa ditemukan dengan mengetikkan nama artis dan judul lagu (Asep S – Bukan Nia Ramadhani).
Saya mendaftarkan single tsb melalui Netrilis.Com, agregator musik Indonesia. Biaya 75 ribu per lagu. Prosesnya cepat juga, tak sampai satu minggu sudah tayang.
Lagu saya juga telah didaftarkan hak ciptanya di Youtube music, jadi jika ada yang membuat cover atau mengakui lagu tsb, dia tidak bisa monetisasi atau harus berbagi hasil.
Berikut adalah link menuju lagu Bukan Nia Ramadhani di beberapa platform:
- Spotify
- Deezer
- Apple Music
- Soundcloud
- Youtube Music (Asep S – Topic, kanal otomatis dari youtube)
- Youtube Asep S (video klip)
Silakan dikunjungi lewat saluran yang sesuai dengan anda. Terima kasih.
Bukan Nia Ramadhani adalah lagu tentang apologi seorang suami terhadap istrinya.
Lirik lengkapnya:
BUKAN NIA RAMADHANI
Oh istriku
Aku tahu kamu bosan
Di rumah terus seharian
Kamu pun tampak kelelahan
Mengurus anak siang malam
Baiklah ayo jalan-jalan
Segarkan badan dan pikiran
Mau ke mana tinggal sebutkan
Asalkan sesuai anggaran
Atau kamu butuh sendirian
Mungkin satu atau dua jam
Biar anak-anak aku yang pegang
Sebelum kulanjut kerjaan
Kamu bukan Nia Ramadhani
Dan aku bukan Ardi Bakrie
Marilah saling mengerti
Segala keadaan diri
Maafkan aku yang belum mampu
Wujudkan semua impian kita
Yang pernah kita bayangkan dulu
Waktu belum kenal realita
Yang penting aku terus berusaha
Bertanggung jawab dan selalu setia
Berapa pun yang kita terima
Itulah yang terbaik bagi kita
Lalalala lalalala
Lalala lalalala
Kamu bukan Nia Ramadhani
Dan aku bukan Ardi Bakrie
Maafkan aku yang belum bisa
Penuhi semua harapan kita
Yakinlah aku tetap berusaha
Bertanggung jawab dan pasti setia
Lalalala lalalala
Lalala lalalala
Apa pun yang kita punya
Tetap bersyukur dan bahagia
Ho ho
Jangan lupa tetap bahagia
Oh istriku